Interview kerja: Apakah anda lebih suka bekerja individu atau team ?
Jika kamu interview kerja dan mendapatkan pertanyaan oleh HRD atau USER seperti lebih suka bekerja individu atau team, jangan khawatir dalam menjawab pertanyaan tersebut tentu pertanyaan ini tidak ada jawaban benar atau salah. HRD atau USER hanya ingin mengetahui dalam menyelesaikan tugas yang diberikan kamu lebih senang menyelesaikan secara individu atau team. Untuk menjawab pertanyaan tersebut kamu bisa seperti ini:
Jika kamu lebih suka bekerja secara individu
Dalam menjawab pertanyaan ini tidak ada salahnya jika kamu lebih suka bekerja individu daripada dengan team, untuk menjawab nya jawablah secara jujur jika kamu lebih senang bekerja secara individu. Walaupun kamu lebih senang bekerja secara individu tentu nya perusahaan menginginkan kamu bisa bekerja dengan team mereka. Oleh karena itu kamu harus katakan juga bahwa kamu bisa bekerja secara team
Contoh:
Saya merupakan seseorang yang memiliki standar tinggi dalam menyelesaikan pekerjaan saya. Oleh karena itu, saya selalu memastikan jika pekerjaan yang sudah saya selesaikan sudah memenuhi standar saya. Jika saya sudah tercapai barulah saya akan membawa hasilnya kepada team saya. Meski memiliki standar tinggi saya juga sangat senang bekerja dengan team karena dalam menyelesaikan tugas, saya bisa bertukar ide dan saling memberi masukan dengan orang lain.
Jika kamu lebih suka bekerja secara team
Dalam bekerja tentu nya banyak orang lebih senang bekerja dalam team dan kamu merupakan salah satunya yang lebih senang bekerja secara team dari pada individu, kamu bisa menjawab pertanyaan sebagai berikut.
Contoh:
Saya termotivasi pada saat saya bekerja secara team karena saya merasa nyaman berada disekitar orang lain untuk saling memberikan ide atau masukan dalam menyelesaikan pekerjaan. Saya merasa bahwa satu orang dapat memberikan masukan atau ide untuk mengerak kan pikiran untuk menemukan ide dalam menyelesaikan tugas yang diberikan. Oleh karena itu saya merasa senang dalam bekerja secara team karena dapat menemukan pengalaman baru buat saya
Comments (0)
Post a Comment
Cancel